Daftar Penyedia Kartu Debit Perusahaan di Indonesia

Ditulis oleh
Ekky Pramana
Terakhir diubah pada
October 29, 2024

Mungkin Anda tidak asing lagi dengan kartu debit, rasanya kartu yang satu ini telah menjadi bagian dari keseharian Anda dan menjadi salah satu metode pembayaran cashless yang paling populer di Indonesia. Kartu debit atau yang sering juga disebut sebagai kartu bank merupakan kartu pembayaran yang langsung terhubung dengan rekening bank Anda, dapat digunakan untuk keperluan pembayaran dan juga untuk mengambil saldo dari rekening bank Anda melalui ATM.

Namun apakah Anda sudah tahu, selain kartu debit personal, ternyata beberapa bank dan institusi keuangan lainnya juga menyediakan kartu debit untuk keperluan perusahaan atau korporat? Lalu apa perbedaannya dengan Kartu Debit biasa dan juga kartu kredit perusahaan? Yuk kita bahas bersama. 

Apa itu Kartu Debit Perusahaan?

Sama seperti kartu debit pada umumnya, kartu debit perusahaan atau kartu debit korporat merupakan kartu pembayaran yang dikeluarkan oleh bank atau institusi keuangan lainnya yang ditujukan kepada suatu entitas bisnis, yaitu perusahaan atau korporat, sumber dana yang ada pun berasal dari rekening perusahaan tersebut. Biasanya sebuah perusahaan harus mengajukan permohonan untuk mendapatkan kartu ini. 

Lalu apa bedanya Kartu Debit Korporat dengan Kartu Kredit Korporat? Secara umum, perbedaan antara Kartu Debit Korporat dan Kartu Kredit Korporat dapat Anda temukan pada tabel dibawah ini

Salah satu manfaat atau fungsi dari kartu debit perusahaan adalah untuk membantu bagian keuangan perusahaan mengatur petty cash dan juga untuk melakukan pembayaran biaya yang terkait kegiatan operasional perusahaan (seperti untuk biaya transportasi perusahaan, pembelian alat alat kantor, dan lainnya. Selain itu, ada beberapa manfaat dari kartu debit korporat lainnya seperti:

Memantau Keuangan Perusahaan

Selain membantu bagian keuangan perusahaan untuk pembayaran berbagai pengeluaran perusahaan, kartu debit perusahaan juga dapat membantu bagian keuangan untuk memantau dan mengendalikan pengeluaran karena setiap transaksi yang ada memiliki riwayat transaksi yang dapat diakses secara elektronik. Hal ini juga membantu perusahaan dalam melakukan pelaporan keuangan. 

Efisien 

Kartu debit perusahaan juga dapat membantu perusahaan untuk menghemat banyak waktu, karena dapat digunakan untuk melakukan transaksi baik secara online maupun offline

Dilengkapi Berbagai Fitur Keamanan

Kartu debit perusahaan juga merupakan salah satu metode transaksi non-tunai yang memiliki keamanan yang baik, karena dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan seperti PIN, notifikasi transaksi ke email atau nomor ponsel, verifikasi melalui OTP, dan ada catatan yang jelas untuk setiap transaksi yang ada. Dengan demikian mengurangi kemungkinan adanya penyalahgunaan dari kartu debit tersebut. 

Apakah worth-it untuk mengajukan kartu debit perusahaan untuk bisnis saya?

Meskipun banyak keuntungan dan kemudahan yang ditawarkan oleh kartu debit perusahaan, namun tentunya kartu debit perusahaan juga memiliki beberapa risiko yang perlu Anda ketahui sebelum memutuskan untuk mengajukan permohonan kartu debit korporat. Berikut beberapa hal yang dapat menjadi pertimbangan Anda:

Tidak adanya fasilitas kredit

Kartu debit perusahaan Anda akan langsung terhubung dengan rekening bank, dan setiap transaksi yang ada akan langsung memotong jumlah saldo yang ada di rekening Anda. Jika tidak digunakan dengan baik dan bijaksana, hal ini berpotensi mengganggu arus kas perusahaan Anda, terutama bagi Anda yang merintis UMKM dan juga startup

Risiko keamanan yang lebih tinggi daripada kartu kredit

Walaupun kartu debit perusahaan telah dilengkapi dengan berbagai fitur keamanan, namun karena kartu debit langsung terhubung dengan rekening bank dan memotong saldo secara langsung, kartu debit korporat memiliki risiko finansial langsung bagi perusahaan jika dibandingkan dengan kartu kredit. Karenanya, bagian keuangan perusahaan tetap harus memantau setiap transaksi yang ada dengan jeli untuk mencegah kebocoran.

Memilih kartu debit perusahaan yang tepat untuk bisnis Anda

Sama seperti kartu kredit perusahaan, sebelum Anda mendaftar untuk Kartu Debit perusahaan, sebaiknya Anda mempertimbangkan beberapa hal berikut ini agar kartu debit perusahaan yang ada sesuai dengan kebutuhan bisnis Anda. Berikut adalah beberapa hal yang dapat Anda pertimbangkan:

Biaya administrasi dan biaya tambahan

Kartu debit juga memiliki beberapa biaya tambahan yang pastinya perlu Anda perhatikan sebelum mengajukannya, pastikan Anda telah mengetahui dengan jelas besarnya biaya yang dikenakan agar jangan sampai membebani pengeluaran bisnis Anda. Adapun biaya yang mungkin dikenakan untuk kartu debit perusahaan Anda seperti: biaya bulanan, biaya transaksi, maupun biaya lainnya seperti biaya penarikan tunai dan transfer antarbank.

Jaringan kartu debit yang ada

Sama seperti kartu kredit, kartu debit biasanya dikeluarkan oleh bank yang bekerja sama dengan jaringan kartu global seperti Visa, Mastercard, dan Maestro. Di Indonesia sendiri, beberapa kartu debit yang dikeluarkan tergabung dalam jaringan nasional yang disebut Garda Pembayaran Nasional (GPN). Untuk kemudahan dan kelancaran transaksi bisnis Anda, pastikan kartu debit perusahaan Anda dapat diterima di berbagai jaringan pembayaran baik nasional dan internasional.

Pastikan juga kartu debit perusahaan Anda juga memiliki jaringan ATM yang luas, sehingga memudahkan Anda ketika harus mengambil uang tunai maupun melakukan transaksi dengan kartu debit serta mengurangi potensi biaya tambahan ketika melakukan tarik tunai dan transaksi antar bank. 

Pastikan fitur keamanan kartu

Karena kartu debit perusahaan langsung terhubung dengan rekening koran perusahaan, jangan ragu untuk bertanya secara detail mengenai fitur keamanan yang diterapkan oleh bank atau institusi keuangan yang mengeluarkan untuk semua transaksi yang dilakukan dengan kartu debit perusahaan. Dengan demikian akan membantu mengurangi risiko penipuan dan juga adanya transaksi yang dilakukan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. 

Batasan Pengeluaran

Jika kartu kredit perusahaan memiliki limit kredit yang dapat digunakan, kartu debit perusahaan juga memiliki batasan besarnya transaksi yang ada, baik untuk transaksi harian, bulanan, maupun tahunan. Pastikan Anda mengecek berbagai batasan transaksi yang diterapkan, agar sesuai dengan kebutuhan transaksi bisnis Anda . 

Kartu Debit Fisik dan Kartu Debit Virtual, mana yang lebih cocok untuk bisnis saya?

Setidaknya ada dua jenis bentuk kartu debit perusahaan yang dapat Anda pilih, yaitu kartu debit fisik dan kartu debit virtual. Selain melihat beberapa faktor yang dapat menjadi pertimbangan Anda untuk memilih kartu debit perusahaan yang tepat untuk bisnis Anda, memilih jenis bentuk kartu debit yang tepat untuk bisnis Anda juga sama pentingnya.

Berikut beberapa perbandingan dari kartu debit fisik dan kartu debit virtual yang dapat menjadi acuan Anda untuk memilih. 

Tip Memilih Kartu Debit Perusahaan yang Tepat

Setelah mengetahui perbedaan kartu debit perusahaan dan kartu kredit perusahaan, berbagai kelebihan dan kekurangan yang dimiliki kartu debit korporat serta beberapa instansi di Indonesia yang menawarkannya, bagaimana kita dapat memilih yang paling sesuai untuk kebutuhan bisnis kita? Setidaknya ada beberapa hal yang dapat menjadi pertimbangan Anda ketika memilih kartu debit untuk kebutuhan bisnis Anda. 

Evaluasi Kebutuhan Bisnis

Pertimbangkan jenis transaksi yang paling sering dilakukan oleh bisnis Anda, serta besarnya transaksi yang dilakukan setiap bulannya. Sebagai contoh, apabila perusahaan lebih sering melakukan transaksi secara online, maka Anda dapat mempertimbangkan menggunakan kartu debit perusahaan dalam bentuk virtual saja karena akan lebih praktis dan efisien bagi tim Anda. Namun apabila banyak kebutuhan untuk transaksi secara offline maupun secara tunai, maka bisnis Anda akan membutuhkan kartu debit perusahaan secara fisik. 

Bandingkan Biaya

Jangan lupa untuk membaca dengan teliti syarat dan ketentuan yang ditetapkan oleh bank atau lembaga keuangan yang mengeluarkan kartu debit perusahaan yang ada, serta pastikan Anda telah mengetahui berbagai biaya yang dikenakan oleh penyedia jasa yang ada. Apabila memungkinkan, lakukan perbandingan antara beberapa penyedia kartu debit korporat sebelum Anda memilih yang paling sesuai untuk kebutuhan bisnis Anda. 

Fitur Keamanan yang Ditawarkan 

Karena kartu debit perusahaan langsung terhubung dengan rekening bank Anda, maka pastikan kartu debit korporat tersebut dilengkapi fitur keamanan yang memadai untuk mencegah penyalahgunaan dan juga penipuan. 

Daftar Penyedia Kartu Debit Perusahaan di Indonesia

Jika dibandingkan dengan kartu kredit perusahaan, mungkin tidak banyak bank atau lembaga keuangan lainnya di Indonesia yang menawarkan kartu debit korporat. Namun bagi Anda yang mempertimbangkan kartu debit perusahaan untuk bisnis Anda, berikut overview dari beberapa kartu kredit perusahaan yang dikeluarkan oleh Bank di Indonesia. 

HSBC Fusion Business Debit Card

Produk kartu kredit perusahaan dari HSBC disebut juga HSBC Fusion Business Debit Card. Untuk mendapatkan HSBC Fusion Business Debit Card, ada dua syarat yang perlu dipenuhi, yaitu: entitas bisnis berada di Indonesia dan memiliki volume penjualan tahunan hingga Rp50 Miliar. 

Berikut beberapa keunggulan lainnya dari HSBC Fusion Business Debit Card seperti yang dilansir dari website resmi mereka:

  • Dapat mengeluarkan hingga 4 kartu debit perusahaan untuk setiap satu rekening perusahaan yang ada
  • Tidak ada biaya administrasi untuk penarikan tunai, pengecekan saldo, dan juga transfer hingga 30 kali per bulan di jaringan ATM Bersama dan Prima di Indonesia
  • Dapat melakukan pembayaran di semua mesin EDC baik dalam dan luar negeri yang menerima kartu debit dengan logo Visa dan juga Prima
  • Dapat melakukan transaksi di ATM dengan berbagai jaringan kartu debit baik di dalam dan luar negeri, seperti ATM HSBC, ATM Bersama dan ATM Prima di Indonesia, serta ATM dengan jaringan Plus di seluruh dunia.

Corporate Debit Card dari Bank Danamon

Bank lainnya di Indonesia yang menawarkan kartu debit perusahaan adalah Bank Danamon, dimana untuk produk Corporate Debit Card menawarkan limit sebesar Rp1 Miliar untuk semua transaksi kartu debit perusahaan yang dikeluarkan setiap harinya.

Berikut beberapa kemudahan dan fasilitas lainnya yang ditawarkan oleh produk kartu kredit korporat yang dikeluarkan oleh Bank Danamon seperti yang dilansir dari website resmi mereka: 

  • Mendapatkan fasilitas kartu debit perusahaan dengan jaringan Mastercard atau GPN untuk setiap sub account
  • Keleluasaan untuk memilih penggunaan kartu debit perusahaan yang dikeluarkan, apakah untuk keperluan tarik tunai di ATM, transfer melalui ATM, atau transaksi offline dengan mesin EDC
  • Diterima di berbagai jaringan ATM dan EDC.
  • Kemudahan untuk pengawasan karena terhubung dengan Danamon Cash Connect.

Corporate Debit Card dari Bank Permata

Produk kartu kredit korporat yang dikeluarkan oleh Bank Permata disebut Corporate Debit Card. Untuk mendapatkan fasilitas ini, sebuah entitas bisnis hanya perlu memenuhi dua syarat: memiliki rekening di PermataBank dan juga menyetujui syarat dan ketentuan yang ada. Sedangkan untuk biaya administratif dan biaya lainnya yang dibebankan untuk produk kartu debit perusahaan ini bergantung pada kesepakatan antara dua belah pihak. 

Berikut beberapa kelebihan yang ditawarkan oleh Corporate Debit Card dari Permata Bank seperti yang dilansir dari website mereka:

  • Dapat meminta beberapa kartu debit perusahaan untuk satu rekening bank
  • Limit yang ada untuk setiap kartu dapat ditentukan sendiri
  • Adanya laporan transaksi harian dari kartu debit korporat yang ada sehingga memudahkan proses pengecekan dan pengumpulan data
  • Kemudahan memantau semua transaksi yang dilakukan oleh kartu debit perusahaan melalui internet banking

Alternatif dari kartu debit korporat di Indonesia

Sebagai partner dalam mengembangkan bisnis, Aspire menawarkan berbagai solusi untuk keperluan finansial bisnis Anda, salah satunya melalui Kartu Debit Virtual Aspire yang merupakan alternatif bagi kartu debit perusahaan yang dikeluarkan oleh bank-bank di Indonesia. Dengan kartu Aspire, Anda mendapatkan semua kemudahan yang ditawarkan oleh kartu debit perusahaan untuk bisnis Anda, dengan beberapa keunggulan tambahan seperti: 

  • Tidak perlu khawatir jika kartu debit perusahaan Anda hilang atau tertelan mesin ATM, karena kartu debit korporat yang ada dalam bentuk virtual
  • Kemudahan dan support untuk melakukan transaksi online 
  • Pendaftaran yang mudah, 100% online, dan tanpa biaya kartu bulanan
  • Anda bebas mengatur jumlah kartu yang dibutuhkan dan juga mengatur limit untuk setiap kartunya melalui Aspire App
  • Transaksi yang aman dengan adanya notifikasi secara real-time untuk setiap transaksi yang dilakukan melalui Kartu Debit Virtual Aspire. Fitur ini membantu manajer keuangan Anda untuk memantau transaksi yang ada dan mengurangi resiko adanya kecurangan dan penipuan. 
  • Adanya promo menarik, seperti unlimited cashback sebesar 1% untuk setiap transaksi keuangan yang dilakukan melalui Aspire Card di berbagai merchant partner kami di seluruh dunia. 

Ingin tahu lebih lanjut bagaimana Kartu Debit Virtual Aspire dapat menjadi solusi untuk mengembangkan bisnis Anda? Pelajari lebih lanjut mengenai Kartu Debit Virtual Aspire dan daftar gratis sekarang!

BAGIKAN ARTIKEL INI
Ekky Pramana
adalah seorang penulis berpengalaman yang mengkhususkan diri dalam bidang keuangan dan manajemen bisnis. Dengan pengalaman menulisnya di Tech in Asia, Teknoverso, dan berbagai penerbit lainnya, dia menggunakan keahliannya di pasar untuk memberdayakan dan mendidik para pendiri pemula dalam mengelola bisnis mereka dengan lebih baik.
Mengoptimalkan operasi keuangan Anda dengan Aspire
Temukan bagaimana Aspire dapat membantu Anda mempercepat proses keuangan dari awal hingga akhir mulai dari pembayaran hingga manajemen pengeluaran
Hubungi Sales